Contact Person : 0812 1404 5463 | 0815 5534 5795 | PIN : 583ACC66

Rabu, 30 Juli 2014

Tips Memilih Tanaman Hias Yang Cocok Dengan Rumah Anda

Tips Memilih Tanaman Hias Yang Cocok Dengan Rumah Anda - Salam sukses buat anda sekalian, selamat datang di blog JASA TUKANG TAMAN JOGJA JAWA TENGAH, Sebagai media informasi dan edukasi tentang berbagai tanaman hias dan bunga yang ada di Indonesia. Mungkin anda membutuh referensi tentang Tips Memilih Tanaman Hias Yang Cocok Dengan Rumah Anda, yang anda butuhkan pada saat ini, Sehingga dapat menambah wawasan anda tentang Artikel Jenis Tanaman Hias, Artikel Tanaman Hias Dalam Ruangan, Dengan harapan tulisan artikel kami ini bisa bermanfaat bagi anda. Silahkan anda lanjutkan untuk membacanya.

Baca juga


Tips Memilih Tanaman Hias Yang Cocok Dengan Rumah Anda

Tanaman Hias Yang Cocok Untuk Rumah Anda | Tanaman Hias untuk ditempatkan diteras rumah anda sebaiknya jangan yang berukuran terlalu besar karena masalah keterbatasan lahan. Alternatif pilihannya berkisar pada tumbuhan bugenvil, kaca piring, palem, pandan bali, dan pisang kipas yang berukuran kecil. Lazimnya, orang menggunakan rak atau pot gantung yang bisa menampung lebih banyak jenis tanaman. Rak pot yang dijual di pasaran bentuknya bermacam-macam. Yang dekoratif terbuat dari rangka besi yang dibentuk dengan cantik dan artistik. Rak jenis ini sangat cocok untuk Tanaman Hias dalam rumah Anda.

Tips Memilih Tanaman Hias Yang Cocok Dengan Rumah Anda
Agar tak terlalu berat, biasanya rak memuat pot bertumbuhan kecil dan berbunga. Seperti adenium dan euphorbia, dua tanaman yang tengah naik daun. Boleh juga Aglaonema, tanaman berdaun merah dan hijau, serta bunga aster warna-warni dan anthurium. Kebanyakan orang memang cenderung memasang dan memilih tanaman berbunga agar keindahannya maksimal.

Untuk pot yang ditaruh di lantai, biasanya isinya tanaman besar memakai pot berkaki. Untuk yang lebih kecil, kini banyak tersedia aneka pot plastik yang sedang populer. Pilihan lain, ada pot pilar, yakni pot berbentuk kotak yang memanjang ke atas.

Supaya hemat, dianjurkan pemakaian pot besar yang bisa memuat bermacam tanaman hias . Dalam pot itu, tak ada batas antar tanaman. Jadi, bisa diatur gradasi warnanya agar makin ciamik.

Di tanah yang berbatasan dengan teras, cocok ditanami tanaman hias tumbuhan perdu agar air hujan yang jatuh tak memantul balik dan masuk ke teras. Saya menyarankan Anda memilih tanaman teh-tehan, krokot, oleander, bungur, dan palem ekor tupai.

Bila ingin tanaman perdu yang menebarkan wangi, pilihlah tanaman bunga melati. Jika ingin tanaman perdu berbunga, ada pula jenis baby rose. Bagi yang ingin tanaman cepat rimbunnya dan berbunga semarak, pilihannya adalah lantana.

Bagaimana? Kira kira Anda pilih yanga mana?

Sekian ulasan tulisan sederhana kami tentang Tips Memilih Tanaman Hias Yang Cocok Dengan Rumah Anda

Terima kasih telah bersedia meluangkan waktu untuk membaca artikel kami Tips Memilih Tanaman Hias Yang Cocok Dengan Rumah Anda kali ini, Semoga bermanfaat. Jangan lupa berkunjung lagi pada kesempatan dan postingan artikel berikutnya.

Anda sekarang membaca artikel Tips Memilih Tanaman Hias Yang Cocok Dengan Rumah Anda dengan alamat link http://tukangtaman-jogja.blogspot.com/2014/07/tips-memilih-tanaman-hias-yang-cocok.html
Share:

0 komentar:

Posting Komentar